Backup Aplikasi dan Database eFaktur sangat penting dilakukan, Paling
tidak jika Aplikasi error, anda tidak harus mengulang dari awal.
Jika Anda memiliki backup database :
- Extarct ulang Aplikasi eFaktur terbaru, juka belum ada silahkan download di www.efaktur.pajak.go.id
- Jalankan aplikasi dari ETaxInvoice.exe sehingga terbentuk folder db lalu close Aplikasi eFaktur
- Hapus folder db yang terbentuk pada saat menjalankan aplikasi eFaktur
- Pindahkan folder db dari backup terakhir ke dalam folder aplikasi
- Jalankan kembali ETaxInvoice.exe
- Apabila masa ada data yang hilang , misal data masa pajak 10 2015, silahkan ajukan permintaan data faktur pajak keluaran ke DJP lalu impor ulang
Jika Anda tidak pernah melakukan backup database :
- Lakukan Reset Aplikasi EFaktur dari eNofa Online
- Silahkan unduh aplikasi Efaktur dan lakukan tahapan mulai dari awal yaitu registrasi.
- Silahkan mengajukan permintaan data faktur pajak keluaran ke DJP
REFERENSI : http://www.efakturpajak.com
0 komentar:
Posting Komentar